Artikel

Kondisi Geografis

07 Januari 2019 14:09:47  Administrator  6 Kali Dibaca  Profil

Secara umum, keadaan fisik wilayah Negeri Namto dapat dilihat dari beberapa faktor, yaitu letak wilayah, luas wilayah, orbitasi, topografi, kelimatologi, hindrologi dan tata guna tanahnya. Adapun perincian faktor-faktor tersebut dapat dilihat sebagai berikut :

  1. Letak Wilayah

 Negeri Namto merupakan salah satu dari 12 (Dua Belas) Negeri yang ada di Kecamatan Seran Utara Timur Seti, Kabupaten Maluku Tengah. Secara Geografis terletak diantara 3˚01’55.9”LS (Lintang Selatan) dan 130˚06’02.4”BT (Bujur Timur). Dengan Batas-Batas sebagai berikut :

Sebelah Utara Berbatasan Denaga : Negeri Aketernate
Sebelah Barat Berbatasan Denaga : Negeri Administratif Waimusal
Sebelah Selatan Berbatasan Denaga : Tanah Negara
Sebelah Timur Berbatasan Denaga : Negeri Administratif Waisamet
  • Luas Wilayah

        Luas  wilayah  Negeri  Namto  adalah  720  Ha.  Secara Administratif terbagi menjadi 2 (Dua) Rukun Warga (RW) dan 8 (Delapan) Rukun Tetangga (RT).

 

  • Orbitasi

              Terletak di sebelah ujung Utara Kabupaten Maluku Tengah dan merupakan daerah perbatasan antara Kabupaten Maluku Tengah dengan Kabupaten Seram Bagian Timur, Negeri Namto berjarak 32 Km dari Pusat Kecamatan Seram Utara Timur Seti, jarak dari pusat Kota Kabupaten Maluku Tengah (Masohi) adalah 279 Km jarak Tersebut dapat dilalui mengunakan Transportasi darat yaitu mengunakan Kendaraan Roda Dua (Sepeda Motor) dan Kendaraan Roda Empat (Mobil). Adapun jarak dan lama waktu tempuh dapat dilihat sebagai berikut:

 

NO

TUJUAN

JARAK

LAMA TEMPUH

Motor

Mobil

1

Kecamatan

32 Km

45 menit

40 menit

2

Kabupaten

279 Km

6,19 Jam

6,10 Jam

3

Provinsi

-

-

-

 

  • Topografi

              Negeri Namto secara topografi berupa datara rendah dengan ketingian antara 4 - 40 m di atas permukaan laut (dpl), sehinga tergolong masuk dalam wilayah dataran rendah,

  • Kelimatologi

        Seperti wilayah Indonesia pada umumnya yang memiliki iklim tropis. Namto adalah Negeri dengan curah hujan yang signifikan. Bahkan di bulan terkering ada banyak hujan. Lokasi ini memiliki 2782 mm  presipitasi yang jatuh setiap tahunnya.        Suhu rata-rata di Negeri Namto sepanjang  tahun adalah 26.9 ° C November adalah bulan terhangat sepanjang tahun. Suhu di November rata-rata 27.6 ° C. Juli adalah bulan terdingin, dengan suhu rata-rata 25.7 ° C.

  • Hindrologi

                Aspek hidrologi suatu wilayah Negeri sangat diperlukan dalam pengendalian dan pengaturan tata air wilayah Negeri, berdasarkan hidrologinya aliran-aliran sungai di wilayah Negeri Namto merupakan aliran-aliran sungai/selokan dengan debit yang sedang dan kecil seperti pada :

  • Sungai wae Namto (merupakan batas wilayah dengan waimusal)
  • Sungai Akibobo (merupakan batas wilayah dengan waisamet)

Dimana Sungai/kali kecil dari sungai wae Namto ini dimanfaatkan sebagai bendungan untuk mengairi lahan pertanina masyarakat. Namun pada umumnya masyarakat Negeri Namto hampir 100% memanfaatkan air sumur bor/galin sebagai sumber air bersih/minum.

  • Tata Guna Tanah

        Berdasarkan letak, luas, Topografi, dan Kelimatologi yang telah diuraikan diatas, selain sebagai pemukiman penduduk tanah/lahan pada Negeri Namto diperuntukan juga sebagai lahan pertanian, perkebunan, fasilitas umum, dan pemakaman yang secara terperinci dapat dilihat pada table berikut :

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 Menu Kategori

 Statistik

 Arsip Artikel

 Agenda

Belum ada agenda

 Sinergi Program

 Aparatur Negeri

 Komentar

 Media Sosial

 Peta Wilayah Negeri

 Peta Lokasi Kantor


Kantor Desa
Alamat : Jl. Kenanga Rt 06 Rw 02 Namto
Negeri : Namto
Kecamatan : Seram Utara Timur Seti
Kabupaten : Maluku Tengah
Kodepos : 97557
Telepon :
Email : pemneg@namto.desa.id

 Statistik Pengunjung

  • Hari ini:185
    Kemarin:119
    Total Pengunjung:630
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:3.149.238.121
    Browser:Mozilla 5.0